Cegah Peredaran Narkoba, Petugas Gabungan Polres Tuban Razia Tempat Hiburan Malam

    Cegah Peredaran Narkoba, Petugas Gabungan Polres Tuban Razia Tempat Hiburan Malam

    TUBAN - Tiga tempat hiburan malam yang berlokasi di wilayah kecamatan Jenu kabupaten Tuban Jawa Timur menjadi sasaran razia yang dilakukan Satuan Resnarkoba Polres Tuban, Polda Jatim pada Senin malam (11/11/2024) malam.

    Selain Satuan Resnarkoba, kegiatan operasi gabungan itu juga diikuti Detasemen Polisi Militer (Denpom), Satreskrim Polres Tuban, Polda Jatim, Brimob Polda Jatim, Badan Narkotika Kabupaten (BNNK) Tuban, serta Satgas Kampung Bebas Narkoba.

    Sasaran pertama petugas gabungan menuju tempat hiburan malam karaoke Glamor dan M'Oke, ditempat tersebut sejumlah pengunjung serta pemandu lagu diperiksa identitas serta dilakukan pengecekan urine.

    Usai menyisir dua lokasi hiburan malam, petugas gabungan bergeser menuju Dunia Karaoke untuk melakukan kegiatan yang sama.

    Kapolres Tuban, AKBP Oskar Syamsuddin melalui Kasat Narkoba AKP Harjo menjelaskan, operasi gabungan ini merupakan komitmen Satresnarkoba Polres Tuban dalam mendukung Asta Cita program 100 hari kerja Presiden Prabowo Subianto yang salah satunya menekan angka penyalahgunaan narkoba.

    “Ada tiga tempat hiburan malam yang kita cek, total sebanyak 86 orang kita lakukan tes urine, hasilnya, 6 orang terindikasi positif benzo (obat penenang, Red), ” kata AKP Harjo, Rabu (13/11).

    Masih kata AKP Harjo, Satuan yang dipimpinnya akan melakukan pendalaman terhadap 6 orang yang terindikasi positif benzo tersebut sekaligus yang bersangkutan akan dimintai keterangan.

    “6 orang itu akan kita mintai keterangan di kantor, apa mungkin mereka mengidap penyakit atau dari resep dokter, semua akan kita dalami, ” tutur AKP Harjo.

    Lebih lanjut AKP Harjo menegaskan untuk menekan penyalahgunaan narkoba di kabupaten Tuban, ia bersama jajarannya secara berkala akan terus menggelar razia di tempat hiburan malam maupun tempat yang lainnya

    "Harapannya kabupaten Tuban bisa bersih dari peredaran Narkoba" Pungkas AKP Harjo. (*)

    tuban
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Komandan Kodim 0811/Tuban Hadiri Upacara...

    Artikel Berikutnya

    Pasipers Kodim 0811/Tuban Ikuti Kegiatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bati Tuud Koramil 0811/10 Bangilan Hadiri Kegiatan Bahtsul Masail Bersama Para Ulama Tuban
    Metode Gasing, Cara Cepat Gumil Dari Kodim 0811/Tuban Untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa Belajar Matematika
    Peduli Kesehatan Anak, Babinsa Koramil 0811/20 Grabagan Dampingi Tim Kesehatan Puskesmas Vaksin Polio Anak SDN
    Semarak HUT Ke-79 TNI, Babinsa Koramil 0811/06 Plumpang Bersama Warga Kerja Bakti Membersihkan Tempat Pemakaman Umum
    Karya Bakti TNI Satkowil Semester II Tahun 2024 Kodim 0811/Tuban Di Desa Tasikmadu
    Bati Tuud Koramil 0811/10 Bangilan Hadiri Kegiatan Bahtsul Masail Bersama Para Ulama Tuban
    Metode Gasing, Cara Cepat Gumil Dari Kodim 0811/Tuban Untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa Belajar Matematika
    Peduli Kesehatan Anak, Babinsa Koramil 0811/20 Grabagan Dampingi Tim Kesehatan Puskesmas Vaksin Polio Anak SDN
    Semarak HUT Ke-79 TNI, Babinsa Koramil 0811/06 Plumpang Bersama Warga Kerja Bakti Membersihkan Tempat Pemakaman Umum
    Karya Bakti TNI Satkowil Semester II Tahun 2024 Kodim 0811/Tuban Di Desa Tasikmadu
    Danramil 0811/12 Bancar Tuban Berikan Wawasan Kebangsaan, Kedisiplinan Dan Motivasi Kepada Anggota BPD
    Tanamkan Jiwa Nasionalis, Babinsa Koramil 0811/12 Bancar Berikan Pelatihan Upacara Bendera Merah Putih
    Babinsa Koramil 0811/05 Rengel Kerja Bakti Bersama Warga Menjelang Acara Adat Sedekah Bumi
    Terima Kunjungan Outing Class PAUD Dharma Bhakti, Koramil 0811/11 Kenduruan Kenalkan TNI AD
    Dandim 0811/Tuban Menghadiri Kegiatan Haul Akbar Masyayikh Ponpes Langitan dan KH. Abdul Hadi Zahid yang Ke- 54

    Ikuti Kami